School of Information Systems

Teknologi Database Yang Terus-Menerus Berkembang Dari Tahun ke Tahun

Pada saat ini perkembangan teknologi sangat dibutuhkan oleh semua orang yang menggunakannya. Banyak kebutuhan orang yang berbeda-beda dan seiring dengan jalannya waktu banyak juga orang yang meminta fitur lebih agar pekerjaannya berjalan dengan cepat dan efisien. Karena banyaknya permintaan dari pengguna yang begitu banyak, tentunya Developer juga harus memperbarui teknologinya agar tidak kalah saing dengan competitor lain. Pembaruan teknologi juga tidak jauh dengan database yang ada didalamnya. Database juga pastinya memiliki perkembangan agar data yang ada di dalam database tersebut dapat tersimpan dengan lebih baik dan aman. Database yang sering diperbarui tentunya juga akan memiliki fitur yang lebih canggih didalamnya. Fitur tersebut dapat digunakan Developer untuk mengembangkan teknologinya.

Database merupakan sekumpulan data yang berhubungan satu sama lain serta berisi tentang informasi dalam suatu sistem. Database dapat berupa file atau arsip yang ada pada media elektronik. Seiring berjalannya waktu, banyak database dengan macam fitur dan fungsi yang berbeda-beda. Banyak software database yang sedang populer akhir-akhir ini seperti Oracle, MySQL, dan Microsoft SQL Server. Teknlogi yang tersedia juga mempunyai banyak fitur untuk membantu para pengguna dalam melakukan pekerjaanya.  Pada tahun 2023, database sudah banyak berkembang dari tahun sebelum-sebelumnya beberapa contoh dari teknologi terbaru database seperti cloud database, JSON types, dan Graph Database.

Contoh pertama teknologi terbaru dalam database yaitu Cloud database. Cloud Database merupakan database yang disimpan didalam cloud agar memudahkan pengguna bahkan perusahaan dalam manajamen data. Database yang telah disimpan didalam cloud dapat diakses melalui internet agar terhubung dengan cloud service. Contoh selanjutnya yaitu Database Augmented Intelligence. JSON types merupakan tipe data yang dapat menyimpan banyak informasi didalamnya. Tipe data JSON saat ini hanya bisa dipakai di software MySQL saja, jika dipakai di software database lain maka tipe data ini akan mengalami error. Yang terakhir yaitu Graph Database. Database ini merupakan jenis data yang diperuntukkan bagi pengguna yang ingin menyimpan kumpulan data yang terdistribusi dengan ukuran yang besar. Graph Database termasuk kedalam jenis database NoSQL atau database non relasional. Seringkali database digunakan untuk menganalisis hubungan data sehingga banyak digunakan untuk data mining data yang ada di media sosial.

Dengan meningkatnya penggunaan teknologi, pengguna database dapat meningkatkan efisiensi dan mempercepat pengambilan keputusan. Diharapkan teknologi database dapat memiliki fitur yang lebih canggih lagi. Dengan cara ini, pengguna database dapat lebih mudah dalam menggunakan database karena memiliki banyak atau bermacam fitur dan fungsi yang berbeda sehingga dapat membantu semua kebutuhan pengguna dalam meningkatkan pekerjaan pengguna agar bisa lebih efektif dan efisien.

Ravi Ardiza Putra, Edi Purnomo Putra