Mengenal Berbagai Metode Login pada Aplikasi
Ketika menggunakan sebuah aplikasi, tak jarang para pengguna harus melakukan login untuk dapat mengakses berbagai fitur yang ada. Memilih sebuah metode login harus dilandasi dengan keseimbangan antara keamanan dan kemudahan bagi pengguna. Berikut adalah beberapa metode login yang umum digunakan pada berbagai aplikasi:
- Password Login
Password login merupakan metode keamanan yang paling sering digunakan. Pengguna mendaftarkan akunnya dengan username atau email, lalu memasukkan password.
- Keuntungan
Password login dapat dikategorikan sebagai metode yang sederhana. Pengguna hanya perlu memasukkan identitas mereka dalam bentuk username atau email, lalu memvalidasikannya dengan sebuah password yang terhubung pada identitas tersebut. Selain itu, terdapat pengamanan ekstra dari confirmation link yang dikirimkan ke email terdaftar milik pengguna.
- Kerugian
Password login membutuhkan ingatan yang spesifik dari pengguna. Sebuah password yang aman biasanya terdiri dari kombinasi huruf, angka, kapitalisasi, dan simbol yang acak. Hal ini tentu bukanlah sesuatu yang mudah untuk diingat pengguna. Aplikasi membutuhkan sebuah fitur bagi pengguna yang lupa dengan password miliknya.
Sebuah kerugian lain dari password login adalah bagaimana pengguna sering menerapkan password yang sama untuk berbagai aplikasi atau situs. Hal ini cukup berisiko mengingat data breach dan juga hacking marak terjadi saat ini.
- Social Media Login
Social media login menggunakan data yang dimiliki oleh pengguna di akun media sosial miliknya, untuk melakukan registrasi atau login di sebuah aplikasi tertentu.
- Keuntungan
Social media login dapat mempermudah pengguna dalam mengingat password yang diperlukan. Selain itu, social media login juga sangat mobile-friendly dan cocok untuk perangkat keras yang touchscreen.
- Kerugian
Social media login mengharuskan para pengembang untuk memenuhi tanggung jawab GDPR. Selain itu, media sosial saat ini juga sering mengalami kasus data breach yang akan berdampak pula pada aplikasi ini. Keberlangsungan aplikasi seakan-akan bergantung pada eksistensi dan kondisi dari media sosial yang ada.
- Mobile Number Login
Mobile number login mempermudah pengguna dalam melakukan login tanpa harus mengisi form registrasi yang panjang. Metode ini sudah diterapkan oleh beberapa perusahaan seperti WhatsApp dan Uber.
- Keuntungan
Mobile number login merupakan identifier yang lebih unik dibandingkan email dan password, serta memiliki peluang yang lebih rendah untuk terjadinya kejahatan. Selain itu, pengguna juga tidak perlu mengingat password dan cukup menunggu pesan masuk untuk memperoleh kode.
- Kerugian
Mobile number login juga akan ikut berubah ketika nomor telepon pengguna berubah. Pengguna harus melakukan migrasi data yang sifatnya tidak permanen seperti email atau media sosial.
- Multi-factor Authentication
Multi-factor authentication menggunakan lebih dari satu metode login agar pengguna dapat mengakses aplikasi tersebut. Contohnya, pengguna harus melakukan login dengan email dan melakukan verifikasi dengan memasukkan kode yang sudah dikirimkan pada nomor telepon terdaftar milik pengguna.
- Keuntungan
Multi-factor authentication tanpa diragukan memiliki tingkat keamanan yang tinggi.
- Kerugian
Multi-factor authentication memerlukan perangkat keras kedua dan berpotensi untuk menjadi masalah jika pengguna kehilangan perangkat tersebut atau rusak. Multi-factor authentication juga memperumit user experience karena terdapat beberapa tahapan yang harus dilalui pengguna.
Referensi
- https://dreamwalk.com.au/app-design/app-login-design
- https://uxmag.com/articles/app-login-design-choosing-the-right-user-login-option-for-your-app