School of Information Systems

Cloud Computing

Komputasi awan (Cloud Computing) pada dasarnya adalah teknologi yang menjadikan internet sebagai pusat pengelolaan data dan aplikasi, dengan menggunakan internet-based service untuk mendukung bisnis proses. Istilah ini umumnya digunakan untuk menggambarkan pusat data yang tersedia bagi banyak pengguna melalui Internet. Dari kata Cloud itu sendiri mengacu kepada istilah metafora awan yang biasa di sebut di dunia IT yaitu internet, biasanya digambarkan dalam diagram jaringan komputer. Lalu Cloud Computing adalah gabungan dari dua kata tersebut yaitu penggabungan teknologi komputer (Computing) dengan internet (Cloud).

Istilah tersebut umumnya digunakan untuk menggambarkan pusat data yang tersedia bagi banyak pengguna melalui Internet. Awan besar atau Big Cloud, sering memiliki fungsi yang didistribusikan di beberapa lokasi dari server pusat. Jika koneksi ke pengguna relatif dekat, itu mungkin ditunjuk sebagai edge server.

Secara sederhana Cloud Computing adalah layanan teknologi informasi yang bisa digunakan atau diakses oleh pelanggannya melalui jaringan internet. Komputasi awan adalah konsep umum teknologi terbaru yang dikenal luas mencakup Web 2.0 dan SaaS salah satu contoh yaitu Google Apps menyediakan beberapa aplikasi office suite yang berbasis cloud yaitu Google Docs. Google Docs adalah aplikasi pengolah kata yang disertakan sebagai bagian dari rangkaian perangkat lunak perkantoran berbasis web gratis dalam layanan Google Drive-nya. Layanan ini juga mencakup Google Sheets dan Google Slides, masing-masing program spreadsheet dan presentasi. Google Documents tersedia sebagai aplikasi web, aplikasi seluler untuk Android, iOS, Windows, BlackBerry, dan sebagai aplikasi desktop di Google ChromeOS.

Gartner mendefinisikan “komputasi awan publik sebagai gaya komputasi di mana kemampuan IT yang dapat diskalakan dan elastis disediakan sebagai layanan kepada pelanggan eksternal menggunakan teknologi Internet”

Wikipedia mendefinisikan cloud computing sebagai “komputasi berbasis Internet, ketika banyak server digunakan bersama untuk menyediakan sumber daya, perangkat lunak dan data pada komputer atau perangkat lain pada saat dibutuhkan, sama seperti jaringan listrik” (Wikipedia, 2019).

Forester mendefinisikannya sebagai “standar kemampuan TI, seperti perangkat lunak, platform aplikasi, atau infrastruktur, yang disediakan menggunakan teknologi Internet dengan cara swalayan dan bayar-per-pemakaian.”

Berikut adalah skema cloud computing

Sejarah Cloud Computing : 

Tahun 1960

John McCarthy, Pakar Komputasi dan kecerdasan buatan dari MIT berkata “Suatu hari nanti, komputasi akan menjadi Infrastruktur untuk utilitas umum.” Ini adalah sebuah ide yang mengawali suatu bentuk komputasi yang kita kenal dengan istilah Komputasi awan.

Tahun 1995

Pada tahun 1995 lewat Larry Ellison sang pendiri Oracle menemukan ide yang diberinama Network Computing. Larry Ellison mengatakan bahwa aplikasi seharusnya tidak dipasang dalam sebuah komputer personal, sudah seharusnya konsep tersebut digantikan dengan penggunaan sebuah terminal berupa komputer server.

Tahun 2000

Konsep-konsep dan ide cloud computing memang sudah ada sejak lama, namun cloud computing benar-benar lahir pada tahun 2000-an dimana pada saat itu Marc Beniof

mantan Vice President Oracle mengumumkan aplikasi CRM dan bentuk SaaS (Software as a service) yang dinamakan salesforce.com. Lalu pada tahun 2005 mulai banyak bermunculan fasilitas cloud computing seperti yang digunakan Amazon.com dengan Amazon EC2-nya, Google App Engine dari Google, dan Blue Cloud Initiative besutan IBM.

Tahun 2005 – Sekarang

Cloud Computing sudah semakin meningkat popularitasnya, dari mulai penerapan sistem, dll. Amazon dengan EC2 (Elastic Computer Cloud); Google dengan Google App. Engine; IBM dengan Blue Cord Initiative; dsb. Perhelatan cloud computing meroket sebagaimana berjalannya waktu. Sekarang, sudah banyak sekali pemakaian sistem komputasi awan, ditambah lagi dengan sudah meningkatnya kualitas Internet dan beragamnya gadget yang lebih canggih. Contoh dari pengaplikasianya adalah Dropbox, Google Drive, YouTube, Google Docs, Evernote, dll

Evaristus Didik Madyatmadja