School of Information Systems

Tips Presentasi Online yang Menarik

Hampir sepanjang tahun 2020, dunia dihebohkan oleh pandemi COVID-19, sebuah pandemi yang merubah kehidupan manusia sehari-hari. Istilah “from home” sering terdengar dan sering menjadi imbuhan dari kata kerja sehari-hari, contohnya work from home dan learn from home. Semua orang terkena imbasnya, termasuk mahasiswa dan pelajar yang terpaksa harus mengikuti proses belajar mengajar dari rumah.

Presentasi adalah kegiatan yang tidak dapat dipisahkan dari kegiatan belajar mengajar. Dalam kondisi yang serba daring seperti sekarang, kegiatan presentasi jelas lebih menantang karena interaksi yang sangat terbatas antara sang presenter dengan audience. Berikut adalah beberapa tips yang dapat diterapkan untuk melaksanakan presentasi secara daring:

  1. Slide harus menarik!

Selain sang presenter, slide atau media lainnya seperti video yang kamu ikut tampilkan untuk mendukung presentasi kamu, harus dibuat dengan menarik. Walaupun ketika presentasi offline media pendukung sudah harus dibuat menarik, namun dalam presentasi online hal ini lebih krusial lagi.

Apabila dalam presentasi offline, biasanya dilakukan dalam ruangan kelas yang jika seorang audience tidak memperhatikan slide dan presentasi kamu, dia tetap akan di dalam ruangan presentasi. Audience mungkin akan mengalihkan pandangan ke objek lain, namun tetap dalam ruangan yang sama. Pandangan audience tidak lama kemudian akan kembali ke presentasi kamu.

Dalam presentasi online, apabila audience tidak tertarik dengan presentasi kamu, dia kemungkinan akan berpaling ke gadget lainnya dan mungkin mengabaikan presentasi kamu sepenuhnya, secara tidak ada yang mengawasi mereka. Itulah mengapa dalam presentasi online, membuat visual yang menarik menjadi jauh lebih krusial lagi.

  1. Pastikan semua komponen berjalan lancar

Hal yang paling penting tentunya adalah koneksi internet. Koneksi internet yang tidak lancar sudah pasti membuat presentasi kamu tidak lancar juga. Namun selain internet, banyak komponen lain yang kamu perlu perhatikan seperti camera dan microphone.

Hampir semua laptop mempunyai built in microphone dan cameranya sendiri. Jika kamu punya modal lebih, maka tidak ada salahnya kamu membeli laptop dengan spesifikasi lebih bagus, atau kamu juga bisa membeli asesoris plug in yang bagus. Dengan tampilan camera yang jernih dan suara microphone yang jelas, maka presentasi kamu akan jauh lebih menarik.

  1. Cari background yang bagus

Hampir di setiap aplikasi video conference memang sudah disediakan virtual background untuk digunakan agar latar tempat di belakang kita tidak terlihat. Namun, beberapa laptop dan komputer tidak mempunyai spesifikasi yang cukup untuk dapat menggunakan virtual background secara rapi. Alternatif dari hal ini adalah mencari background yang baik.

Tiga hal tersebut bisa kamu terapkan dan dijamin presentasi online kamu akan jauh lebih diperhatikan dibandingkan dengan sebelumnya. Selamat mencoba!

Wiza Teguh