Apa Itu Society 5.0?
Tentunya kalian sering mendengar istilah Revolusi Industri 4.0, tapi apakah kalian pernah mendengar Society 5.0 atau yang dalam Bahasa Indonesia disebut sebagai Masyarakat 5.0. Yang mana Society 5.0 saat ni diusulkan menjadi konsep tatanan dunia baru. Tentunya Society 5.0 ini terdengar asing bagi kalian, nah untuk mengetahui lebih lanjut apa itu Society 5.0, mari kita simak penjelasan berikut ini!
Society 5.0 atau Masyarakat 5.0 dalam Bahasa Indonesia merupakan sebuah konsep masyarakat hasil dari penyempurnaan konsep-konsep yang telah ada sebelumnya. Konsep masyarakat Society 5.0 ini sendiri bertujuan untuk menyeimbangkan solusi atas permasalahan sosial dan kemajuan ekonomi melalui sistem integrasi antara dunia maya dan dunia nyata. Terdapat pengertian lainnya tentang Society 5.0 ini adalah sebuah konsep dimana kehadiran teknologi dalam mempermudah kehidupan manusia dan teknologi sebagai bagiaan dari manusia itu sendiri.
Sebelum kita lanjut ke tujuan dan contoh penerapan dari Society 5.0 dalam kehidupan sehari-hari, mari kita kilas balik ke konsep masyarakat generasi sebelum-sebelumnya yang dimulai dari Society 1.0 hingga 4.0:
- Society 1.0, pada generasi atau era ini manusia baru mengenal tulisan. Selain itu, berburu menjadi kegiatan oleh manusia pada kegiatan sehari-harinya.
- Society 2.0, pada generasi atau era ini manusia mulai mengenal bercocok tanam atau agrarian.
- Society 3.0, pada generasi atau era ini manusia mulai menggunakan mesin dalam menunjang kegiatan atau aktivitas sehari-hari mereka.
- Society 4.0, pada generasi atau era ini manusia menggunakan teknologi informasi seperti komputer hingga internet sebagai penunjang kegiatan atau aktivitas sehari – hari mereka.
Lalu pada tahun 2017, pada sebuah perhelatan teknologi informasi terbesar di dunia yang bertajuk CeBIT CeBIT (Centrum der Büro- und Informationstechnik) konsep Society 5.0 mulai dikemukakan sebagai penyempurnaan dari konsep masyarakat yang telah ada. Walaupun baru dikemukakan pada tahun 2017, akan tetapi konsep ini telah diungkapkan oleh Kementerian Sains dan Teknologi Jepang pada tahun 2016 sebagai rencana dasar sains dan teknologi kelima.
Society 5.0 ini sendiri memiliki tujuan untuk mengubah peran manusia dalam banyak hal. Konsep tatanan ini diyakini dapat menciptakan kenyamanan dan memperpanjang generasi setiap orang dalam kehidupan produktif. Selain itu, konsep tatanan ini diklaim dapat menyeimbangkan solusi atas pemasalahan sosial dan kemajuan ekonomi. Adapun tiga target utama dari konsep tatanan Society 5.0 adalah pembaharuan individu, pembaharuan perusahaan dan penyelesaian masalah sosial.
Terakhir tentu saja kita ingin tahu bagaimana contoh dari penerapan Society 5.0 dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ini beberapa contoh dalam penerapan Society 5.0 sebagai berikut:
- Bidang Kesehatan
Contoh penerapan konsep Society 5.0 pada bidang kesehatan adalah mendeteksi awalnya penyakit dengan menggunakan teknologi yang bersifat real-time, layanan Kesehatan yang didapatkan lebih baik di berbagai tempat karena ada pembagian data riwayat pasien yang lebih mudah.
- Bidang Manufaktur
Contoh penerapan konsep Society 5.0 pada bidang manufaktur adalah menggunakan dan mengintregrasikan teknologi seperti robot dan kecerrdasan buatan dalam mempercepat proses produksi pada perusahaan dan mengurangi kebutuhan terhadap buruh, menciptakan sistem integrasi antarbidang dalam industry agar lebih efisien, serta penyediaan barang yang dikirkan dapat lebih mudah dan cepat.
- Bidang Transportasi
Contoh penerapan konsep Society 5.0 pada bidang transportasi adalah memudahkan pergerakan para lanjut usia (lansia) dan disabilitas dengan menggunakan kursi roda otomatis, mobilitas yang lebih mudah terutama masyarakat di perkotaan dengan adanya sistem integrasi trasportasi publik.
- Bidang Penanggulangan Bencana
Contoh penerapan konsep Society 5.0 pada bidang penanggulangan bencana adalah penyediaan data tempat penambukan atau pengungsian terdekat dari warrga sekitar selama bencana melalui ponsel masing-masing penduduk, penemuan korban bencana dengan cepat menggunakan teknologi.
Dan masih banyak contoh penerapan konsep tatanan society 5.0 pada kehidupan sehari-hari, yang dimana konsep ini bertujuan membantu dan memudahkan kita dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
Kesimpulannya konsep tatanan society 5.0 di rancang dan diterapkan sebagai lanjutan dan penyempurnaan dari konsep tatanan masyarakat yang telah ada sebelumnya. Yang mana konsep ini hadir sebagai penyeimbang solusi atas permasalahan sosial dan kemajuan teknologi dengan sistem integrasi anatara dunia maya dan dunia nyata. Dengan adanya konsep ini diharapkan masyarakat menjadi lebih terbantu dalam melakukan aktivitas sehari-harinya.
Referensi:
- https://campus.quipper.com/kampuspedia/society-5-0
- https://www.detik.com/bali/berita/d-6461103/society-50-adalah-pengertian-dan-penerapannya
- https://onlinelearning.binus.ac.id/2021/04/19/mengenal-lebih-jauh-tentang-society-5-0/
- https://www.dicoding.com/blog/society-5-0-masyarakat-super-cerdas-definisi-dan-penerapannya/