Pengaruh Sistem Informasi Dalam Mengoptimalkan Kinerja di Industri Manufaktur
Industri manufaktur merupakan sebuah industri yang bergerak dalam bidang produksi barang mentah yang diproses menjadi barang jadi. Industri ini biasanya berfokus ke barang – barang yang sering digunakan oleh masyarakat atau dapat dibilang sebuah produk yang mempunyai nilai pakai yang tinggi, Oleh karena itu industri manufaktur ini mempunyai banyak jenis – jenisnya dan fokus yang berbeda – berbeda dalam memproduksi produk.
Sedangkan, Sistem informasi adalah sebuah komponen sistem yang bekerja dalam mengatur dan mengelola hasil informasi yang dapat digunakan dengan baik oleh perusahaan. Sistem informasi ini biasanya digunakan oleh perusahaan agar dapat membantu bisnis tersebut dalam mengelola informasi yang ada, sehingga informasi tersebut akan digunakan dengan baik untuk keperluan bisnisnya. Sistem informasi ini sudah banyak digunakan oleh industri manufaktur atau dapat dibilang sebagai Sistem Informasi Manufaktur, Hal ini disebabkan karena sistem informasi dapat membantu perusahaan manufaktur dalam mengelola dan menganalisis suatu informasi dengan baik seperti contoh dengan menerapkan suatu ERP (Enterprise Resource Planning) atau MES (Manufacturing Execution Systems) untuk mendukung kinerja perusahaan dengan baik. Adapun pengaruh sistem informasi dalam mengoptimalkan kinerja dalam industri manufaktur, yaitu :
- Menganalisis informasi dengan cepat, Penggunaan sistem informasi dalam dunia industri mempunyai pengaruh yang baik, karena dapat membuat informasi yang diterima di analisis dengan cepat, sehingga informasi tersebut akan dapat digunakan sebagai pacuan strategi perusahaan.
- Mengurangi adanya Kesalahan pengelolaan, Penggunaan sistem informasi dapat membantu pengelolaan manajemen dari industri menjadi lebih baik, sehingga hal ini akan mengurangi adanya kesalahan dalam manajemen sumber daya yang dimiliki oleh industri khususnya di manufaktur.
- Membuat peningkatan kualitas produk, Industri manufaktur akan berfokus dalam pembuatan produk yang umumnya akan digunakan oleh masyarakat, karena penggunaan sistem informasi dapat mempercepat analisis dari informasi yang ada. Maka hal ini akan membantu industri manufaktur dalam membuat produk sesuai dengan informasi yang ada, sehingga kualitas produk tersebut akan meningkat.
Sumber :