Production Budget
PT Budget Solusindo merupakan perusahaan yang bergerak dibidang produksi ban mobil. Berikut ini data yang terkait dengan sales budget untuk kwartal pertama yang berakhir pada 31 Maret 2021:
Manajemen PT Budget Solusindo ingin persediaan akhir sama dengan 20% dari penjualan bulan berikutnya yang dianggarkan dalam unit. Pada tanggal 31 Desember 2020 persediaan 16.000 unit tersedia. Setiap produk unit membutuhkan 5 pon bahan. Manajemen menginginkan bahan tersedia Pada akhir setiap bulan sebesar 10% dari produksi bulan berikutnya.
Pada tanggal 31 Desember 2020, bahan yang tersedia adalah 20.000 pound. Biaya bahan adalah $2 per pon. Saldo Hutang Dagang per 31 Desember 2020 adalah $20.000. 40% dari pembelian dibayarkan pada bulan terjadinya pembelian, dan sisa 60% dibayarkan pada bulan berikutnya.
Setiap unit produk membutuhkan 12 menit jam tenaga kerja langsung (DLH). Perusahaan memiliki kebijakan “tidak ada PHK” sehingga semua karyawan akan dibayar untuk 40 jam kerja setiap minggu dengan tarif $10 per jam. Untuk tiga bulan ke depan, tenaga kerja langsung akan dibayar minimal 1.600 jam per bulan.
Overhead Manufaktur (MOH) diterapkan ke unit produk berdasarkan jam kerja langsung (DLH). Tarif MOH variabel adalah $10 per DLH. MOH tetap adalah $60.000 per bulan, termasuk $20.000 dari penyusutan mesin.
Diminta: Susun production budget.
Persediaan akhir pada bulan Januari sebesar 20% dari budget sales bulan Februari (20% x 40 ribu = 8 ribu unit). Persediaan akhir pada bulan Februari sebesar 20% dari budget sales bulan Maret (20% x 60 ribu = 12 ribu unit). Persediaan akhir pada bulan Maret sebesar 20% dari budget sales bulan April (20% x 80 ribu = 16 ribu unit). Persediaan awal pada bulan Januari sudah diketahui 16 ribu unit. Persediaan awal pada bulan Februari sama dengan persediaan akhir bulan Januari, begitu juga persediaan awal bulan Maret sama dengan persediaan akhir bulan Februari. Jumlah yang harus diproduksi pada bulan Januari adalah 12 ribu unit, jumlah yang harus diproduksi pada bulan Februari adalah 44 ribu unit. Jumlah yang harus diproduksi pada bulan Maret adalah 64 ribu unit.