School of Information Systems

Apa itu Design System?

Pernahkah kalian membuat design UI/UX dalam tim? Mungkin kalian merasakan bahwa setiap anggota dalam tim memiliki preferensi desain yang berbeda-beda dan hal tersebut membuat hasil akhir dari design kalian menjadi tidak konsisten karena banyak sekali perbedaan. Lalu, mengapa ada orang-orang bekerja dalam tim dapat membuat suatu design dengan hasil yang konsisten? Padahal sama halnya dengan kalian, bahwa setiap anggota tim memiliki preferensi desain yang berbeda-beda. Ternyata mereka dapat menghasilkan sebuah design yang konsisten karena mereka menggunakan design system.

Design system merupakan kumpulan dari komponen yang digunakan secara berulang dalam suatu dapat menjaga standar kualitas dan konsistensi dari design seperti yang telah kita bahas sebelumnya. Para designer dapat langsung mengambil asset dari komponen yang ada dalam design system ini sehingga hasil design menjadi lebih konsisten. Tak hanya itu, design system ini juga memiliki peranan penting lainnya, yaitu ia dapat membuat proses design menjadi lebih efisien karena kita dapat langsung mengambil asset yang sudah ada dan tidak perlu membuat berulang-ulang kali, dengan begitu kolaborasi tim yang memiliki banyak anggota juga dapat menjadi lebih mudah.

Dalam pembuatan design system ini, biasanya akan meliputi beberapa hal yang antara lain adalah:

  • Tujuan dan Nilai yang ingin di capai

Tentunya dalam membuat suatu design, kita memiliki tujuan dan ada nilai yang ingin kita capai. Jadi, dalam design system ini juga penting untuk menempatkan tujuan yang jelas agar satu tim mengetahui apa sebenarnya tujuan mereka. Dan untuk nilai-nilai yang ingin di capai juga harus diselaraskan agar pada saat pembuatannya tidak melenceng dari nilai yang ingin di capai ini.

  • Design Principle

Perlu juga di tentukan prinsip design agar dapat memandu tim untuk menciptakan design yang sesuai dan sama antar anggota tim.

  • Brand Identity dan Language

Beberapa hal yang harus dispesifikasikan di dalam sini, seperti warna, font, spasi, bentuk, icon, ilustrasi, foto, animasi, suara, dan lain sebagainya.

  • Component dan Patterns

Perlu juga di tentukan komponen dan juga pattern yang akan dipakai dalam design. Dengan demikian, akan terciptanya keselarasan pada saat mendesign.

Anastasya Anirudha