School of Information Systems

Mengenal Macam-Macam Pendekatan di Project Management

Project Management adalah Proses di dalam sebuah bisnis dalam melakukan kegiatan-kegiatan tentang proyek maupun acara di dalam bisnis tersebut. Di dalam suatu project management yang akan dilakukan terdapat beberapa tahapan yang harus di lakukan dan di selesaikan mulai dari inisiasi, perencanaan, pelaksanaan, pengawasan hingga penutupan.

Dalam melakukan Project Management ada beberapa pendekatan yang dapat kita lakukan, seperti:

  1. Tradisional
    di dalam pendekatan ini, biasanya lebih cocok untuk industry manufaktur dan juga pendekatan ini biasanya dipakai untuk menghasilkan produk fisik seperti mobil, laptop dll. Dan berikut adalah metode pendekatan tradisional:
  • Waterfall : dalam pendekatan ini yang harus dilakukan adalah setiap proses atau tugas harus di selesaikan satu per satu (berurutan) dan tidak boleh melompat ke tugas selanjutnya.
  • Critical path method : untuk metode ini bedanya dengan waterfall adalah memprioritaskan proses atau tugas yang lebih penting terlebih dahulu untuk dikerjakan.
  • Critical chain project management : metode ini akan mengidentifikasi tugas tugas penting atau kritis serta waktu yang dibutuhkan untuk menyelasaikan projek dengan mempertimbangkan sumber daya untuk menyelesaikan projek.
  1. Agile
    pendeketan kedua adalah agile, pendekatan ini merupakan kumpulan dari metode-metode pengembangan perangkat lunak yang berbasis pada Iterative dan Incremental Model Berikut metode dalam pendekatan agile:
  • Scrum : berbanding terbalik dengan pendekatan tradisional di dalam scrum pemimpin akan disebut scrum master dan anggota tim bisa saja mendapat tugas dan tanggung jawab seperti project manager.
  • Kanban : metode ini hampir sama dengan scrum tetapi periode tugas dalam pendekatan ini bersifat continue atau berlanjut.
  • Extreme Programming (XP) : dalam metode ini biasanya digunakan untuk projek yang membutuhkan hasil perangkat lunak yang mempunyai kualitas yang tinggi.
  • Adaptive Project Framework (APF) : metode APF biasanya diterapkan untuk projek berbasis TI karena biasanya butuh fleksibilitas dan adaptasi yang tinggi.
  • dan yang terakhir ini cocok untuk proyek yang kita sedang kerjakan berbasis teknologi dan informasi yang biasanya butuh fleksiilitas dan adaptasi yang tinggi.

Referensi:

https://www.geniuserp.com/blog/what-you-need-to-know-about-critical-chain-project-management

https://medium.com/skyshidigital/manajemen-proyek-waterfall-atau-agile-mana-lebih-baik-b92901f88159

Project Management adalah Kunci, Ini Dia Serba-serbinya – Glints Blog

Project Management Definition (investopedia.com)

Muhammad Wildan