School of Information Systems

5 Faktor Software Quality Pada Product Operation

Aspek kualitas software merupakan salah satu hal yang penting dalam pengembangan suatu perangkat lunak. Menurut McCall terdapat 3 kategori yang mempengaruhi kualitas perangkat lunak yang dikenal dengan “McCall’s Triangle of Quality”. Ketiga kategori tersebut adalah:

  1. Operasi produk: sifat-sifat operasional sebuah software yang perlu diperhatikan oleh pengembang
  2. Revisi produk: kemampuan software dalam menjalani perubahan
  3. Transisi produk: kemampuan penyesuaian software dalam lingkungan yang baru

Masing-masing kategori yang telah disebutkan diatas memiliki beberapa faktor didalamnya. Bahasan kali ini akan berfokus kepada faktor operasi produk yang memiliki 5 faktor, diantaranya:

  1. Correctness (kebenaran)

Correctness merupakan sebuah persyaratan yang harus dipenuhi oleh program dan dapat memenuhi tujuan/misi pelanggan. Sebuah perangkat lunak dapat  dikatakan  benar jika dapat menghasilkan keluaran yang benar untuk setiap kemungkinan masukan oleh pengguna, melakukan proses yang seharusnya (tidak kurang dan tidak berlebihan), dan secara formal harus bisa dibuktikan secara matematis.

  1. Reliability (keandalan)

Kemampuan program yang diharapkan dapat menampilkan fungsi yang sesuai dengan harapan pengguna. Pengguna mungkin akan sesekali menerima kegagalan perangkat lunak dan masih menganggap bahwa sistem yang salah dapat diandalkan apabila kegagalan yang terjadi sangat kecil dan tidak mempengaruhi tujuan pengguna tersebut.

  1. Efficiency (efisiensi)

Efisiensi berhubungan dengan sumber daya perangkat lunak (software) dan kode-kode yang diperlukan untuk melakukan semua fungsi. Misalnya: operating system, bahasa pemrograman, dan desain.

  1. Integrity (integritas)

Integritas berkaitan dengan keamanan sistem perangkat lunak terhadap data dari orang-orang tertentu. Pihak developer harus memperhatikan dengan baik setiap kebutuhan akan hak akses perangkat lunak pada setiap penggunanya.

  1. Usability (kegunaan)

Faktor usability dapat dilihat dari kemudahan perangkat lunak untuk digunakan dan dipelajari. Usability mempunyai unsur akademis seperti psikologis, ergonomi, dan human factors.

Source:

https://www.researchgate.net/publication/329839627_Analisa_Kualitas_Perangkat_Lunak_Sistem_Informasi_Akademik_Menggunakan_McCall

https://www.coldeja.com/2020/09/faktor-kualitas-program-perangkat-lunak.html

https://themostwowpartner.wordpress.com/2013/03/25/implementasi-11-faktor-software-quality-mc-calls-2/

Nur Anisa