School of Information Systems

NICHE MARKET

Pelanggan merupakan inti dari sebuah perusahaan. Tanpa pelanggan yang loyal dan puas, perusahaan tidak dapat mencapai apapun, baik tujuannya, visi, misinya, juga rencananya. Kerap kali, dalam membentuk sebuah produk terjadi kesalahan dalam menentukan dan memilih Pelanggan. Produk yang dibentuk memenuhi estetika dan standar dari produsen, namun sejujurnya tidak memenuhi kebutuhan konsumen. Hal ini membuat produk menjadi tidak diminati dan membawa dampak buruk bagi perushaan. Untuk mengatasi hal ini dibutuhkan sebuah survei yang mendalam. Biasanya dimulai dengan sebuah Market Research (Riset Pasar). Sebuah perusahaan dapat memilih beberapa strategi marketing untuk menentukan calon pelanggan seperti Mass Market, Segment Market, Niche Market, dan MicroMarketing. Artikel ini akan membahas detail tentang Niche Market.

Niche Market (baca: nis atau nic) adalah pasar yang yang sangat fokus terhadap suatu jenis atau layanan tertentu. Niche market bisa juga dikatakan sebagai pasar yang menawarkan kebutuhan khusus. Segmen pasar niche market sangat kecil dengan jumlah peminat yang lebih terbatas dan memiliki spesifikasi khusus. Dengan kata lain, Niche market hanya menjaring sebagian kecil pasar.

Namun, mengapa dipilih sebagai strategi bersaing dalam mendapatkan konsumen? Mark McGuiness, seorang ahli pemasaran, menyatakan bahwa sebuah bisnis tidak mungkin membuat sebuah produk yang bisa melayani semua orang. Ibarat kata sebuah restoran, pasti ada spesialisasi untuk masakan tertentu yang menjadi favorit. Hal ini juga dikuatkan oleh pendapat Emilie Pelletier dalam bukunya “How to Start an Online Business: Create a Business Around Your Lifestyle”, yang menyatakan bahwa dengan Niche Market pemilik bisnis dapat menyelesaikan permasalahan orang-orang dengan kebutuhan khusus secara lebih profesional. Dalam buku tersebut Emilie Pelletier menyebutkan setidaknya ada empat alasan Niche Market menjadi strategi yang efektif bagi sebuah bisnis

1. Peluang Pendapatan Tinggi Bisnis besar biasanya menargetkan barang-barang yang lebih general. Namun bagaimana dengan barang-barang yang lebih terspesialisasi? Ada kebutuhan-kebutuhan khusus dari konsumen yang belum dipenuhi oleh perusahaan besar dan dapat menjadi peluang bisnis. Ceruk ini bila dimanfaatkan akan memberikan peluang

pendapatan yang tinggi karena masih sedikit pesaing di ceruk yang sama. Niche market menawarkan kebutuhan khusus dari konsumen secara lebih professional dan mendetail. Konsumen yang lebih memilih produk dengan fungsi yang sedikit namun optimal ketika digunakan. Konsumen dengan kebutuhan tertentu, apabila disediakan produk yang memang menyasar pada minatnya biasanya tidak terlalu peduli dengan harga. Selain itu barang-barang di niche market lebih eksklusif, sehingga harganya bisa lebih tinggi. Dengan ini peluang mendapatkan pendapatan tinggi akan terbuka lebar.

2. Menikmati Pekerjaan Niche Market jelas meliputi penjual dan pembeli yang berfokus pada jenis produk yang lebih sepseifik. Dengan kata lain, penjual dan pembeli merupakan orang-orang yang ahli dan meminati produk tersebut. Biasanya, pemilik bisnis mengerjakan apa yang memang disuka dan memiliki passion pada industri tersebut. Motivasi ini yang membuat orang-orang dalam jenis pasar ini lebih menikmati pekerjaan yang dijalani.

3. Memasarkan Produk dengan Mudah Target Pasar jauh lebih terlihat jelas dibandingkan dengan metode-metode lain dikarenakan pihak yang bermain sedikit, serta bisnis menawarkan produk yang berfokus pada kebutuhan tertentu. Hal ini juga menyangkut biaya marketing terkhusus promosi yang lebih mudah dan murah.

4. Lebih Dikenal Spesifik dan profesional membuat konsumen tentu saja akan langsung mengingat produk Anda ketika mereka membutuhkan barang tertentu. Hal ini juga disebabkan karena pebisnis kompetitor yang bermain tidak sebanyak bisnis besar yang menjual barang-barang general.

Bagaimana cara memulai sebuah Niche Marketing?

1. Lakukan Riset

Lakukan riset terlebih dahulu untuk memastikan apakah sesuatu yang ingin diproduksi memiliki pasar yang cukup potensial. Orang-orang dengan kebutuhan spesifik biasanya bergabung dalam satu komunitas seperti gamers, mobil tertentu, motor, produk kecantikan, dan lain sebagainya. Komunitas ini dapat ditemukan baik offline maupun online. Cara paling mudah adalah dengan bergabung ke forum seperti Facebook Groups yang dibangun berdasarkan minat yang sama. Bergabunglah dengan komunitas tersebut dan lakukan observasi terhadap apa yang mereka lakukan dan apa yang mereka butuhkan. Namun tidak semua komunitas berada di dalam satu grup. Data juga dapat diperoleh dari trending search di social media misalnya. Jika itu merupakan suatu keluhan, atau kekurangan akan sesuatu yang tidak tersedia, itu dapat menjadi bahan untuk memulai sesuatu. Bisa juga dengan membuat barang contoh dan membagikannya kepada beberapa orang untuk mendapatkan penilaian.

2. Buat Sesuatu yang Unik

Produk yang unik juga menjadi syarat untuk masuk kedalam sebuah Niche market. Bila produk yang ditawarkan seperti produk umum yang ada di pasaran, produk Anda tidak akan mendapatkan hati di kalangan konsumen spesifik. Terlebih lagi karena konsumen yang dituju merupakan orang-orang yang serba tahu mengenai apapun yang sesuai dengan minat mereka.

3. Lakukan Apa yang menjadi Passion

Jika seseorang menekuni bisnis berdasarkan apa yang mereka minati, secara alami pengelolaan bisnis akan lebih mudah. Serta semangat dalam mencari solusi untuk setiap permasalahan produksi maupun pemasaran produk tersebut. Hal ini juga akan membangun relasi yang baik antara bisnis dan konsumen karena kedua pihak memiliki pengetahuan dan ketertarikan dengan tingkat yang sama

4. Lakukan Apa yang Ingin Dipelajari

Poin ini mempunyai tujuan hampir sama dengan poin sebelumnya. Mulailah dengan sesuatu yang ingin dipelajari dan menarik. Sehingga ketika menghadapi masalah kedepannya, pembuat usaha pun akan tetap semangat dan tekun untuk mempelajari berbagai hal dan mencari jalan keluar.

Niche Market dapat menjadi alternatif bagi bisnis untuk bersaing dengan bisnis-bisnis yang lebih besar.

REFERENSI

https://student-activity.binus.ac.id/imcb/2016/08/berkenalan-dengan-niche-market/

https://www.jurnal.id/id/blog/niche-market/

Mikha Christevan Tanihatu, Ferdianto