School of Information Systems

Introduction to TIBCO EBX

Introduction to TIBCO EBX

Dalam perkembangan bisnis masa kini, penggunaan data sangat dibutuhkan dalam menentukan suatu keputusan. Banyak perusahaan yang mulai mengandalkan data analytic untuk melihat situasi yang sedang terjadi pada perusahaan mereka. Tetap akses untuk mendapatkan data-data ini sulit jika tperusahaan tidak memiliki software yang tepat. Oleh karena itu, TIBCO mempunyai software yang dapat digunakan untuk memudahkan akses tersebut bernama TIBCO EBX.

            TIBCO EBX merupakan software yang memiliki tingkat fleksibilitas yang tinggi karena menggunakan pendekatan what you model is what you get. Perusahaan dapat membuat model data yang ingin ditampilkan dan aplikasi akan mengintegrasikan data tersebut. TIBCO EBX dapat mendukung berbagai jenis data seperti:

Data Master     : Produk, Pelanggan, Supplier, Lokasi, Asset, Karyawan

Data Refrensi  : Geografis, Chart of Account, Kode Industri, Standardm Hierarki

Data Meta       : Business Term, Taxonomies, Policies, Entitlement

TIBCO EBX menyediakan desain model yang dapat dikonfigurasi oleh perusahaan agar perusahaan dapat membuat model yang perusahaan butuhkan dan jika ada update maka perubahan tersebut akan diubah dengan konfigurasi bukan coding. Berikut adalah jenis model yang sudah disediakan TIBCO yaitu Data Modelling, Data Validation, KPI, Security, Versioning, Workflow, Dll. Aplikasi ini dapat digunakan oleh 3 pihak dalam perusahaan untuk mendapatkan hasil maksimal.

  • Business User

Pengguna dapat melihat data-data yang tersedia di perusahaan untuk mempermudah bisnis proses mereka seperti Workflow yang disediakan oleh perusahaan, melihat pembuat dari sebuah data, mengedit data dan mencari data.

  • Data Steward

Analis Data dapat menggunakan apliaksi untuk mencari data dan melakukan komparasi untuk mendapatkan kualitas data yang baik, Aplikasi ini dapat digunakan untuk memudahkan cleansing, profiling, dan matching.

  • Developer

Aplikasi TIBCO EBX dapat dengan mudah dintegrasikan dengan aplikasi-apliaksi besar seperti Oracle, SQL, SAP Hana, Google Cloud dan lain-lain. Oleh karena itu melakukan integrasi dapat dengan mudah dilakukan.

Dimas