School of Information Systems

Tips Mempermudah Team Assignment/Project  Dengan Menggunakan Google

Sebagai mahasiswa Sistem Informasi, atau mahasiswa jurusan mana pun, penggunaan situs Google.com merupakan hal yang sangat lazim untuk dilakukan. Tetapi Google tidak hanya menawarkan Search Engine yang bagus, ia juga menawarkan beberapa Web-Service yang tidak kalah bermanfaat. Sebagai mahasiswa, bekerja dalam Team adalah hal yang sangat sering dilakukan oleh kita. Dalam melakukan Team Assignment/Project, biasanya ada beberapa “Masalah” yang memperlambat proses kita bekerja, diantara-Nya adalah:

  • Kesulitan mengintegrasikan Dokumen (Docx.) satu orang dengan yang lain. Biasanya yang dilakukan adalah semua hasil Word, dikirim ke 1 Anggota tim, dan Anggota tim tersebut menggabungkan semua dokumen tersebut. Hal ini memperlambat waktu dokumen tersebut untuk selesai, dan juga memperberat perkerjaan orang terakhir yang harus menggabungkan dokumen-dokumen tersebut.
  • Kesulitan mengintegrasikan PPT. Biasanya yang dilakukan adalah 1 orang membuat satu bagian, lalu orang tersebut mengirimkan hasil jadinya ke orang lain untuk dilanjutkan, dan begitu seterusnya. Hal ini memperlambat waktu PPT tersebut untuk selesai, karena setiap Anggota tim harus menunggu Anggota tim yang lain untuk selesai.
  • Kesulitan membantu/mengarahkan Anggota tim lain dengan apa yang dikerjakannya. Karena itu biasanya Team Assignment/Project dilakukan HANYA saat seluruh Tim berkumpul. Hal ini memperlambat perkerjaan untuk selesai, karena untuk menentukan waktu yang tepat untuk berkumpul juga merupakan hal yang sulit dilakukan.

Kesulitan-kesulitan tersebut dapat dipermudah dengan menggunakan beberapa Web-Service Google dan Tips. Sebagai seorang Mahasiswa Sistem Informasi, untuk tidak menggunakan Teknologi untuk mempermudah suatu perkerjaan, adalah hal yang kurang pintar untuk dilakukan. Beberapa Web-Service yang dapat digunakan adalah sebagai berikut :

  1. Google Doc

Adalah Web-Service pengolah kata yang dibuat menyerupai Microsoft Word. Di Web-Service ini User dapat menggunakan fitur-fitur yang ada di Microsoft Word, seperti mengganti Font, Equation, Table, Bullet & Numbering, Comment, Proofreading, DLL.
Dengan menggunakan Google Docs, pembuatan suatu Dokumen dapat dilakukan dengan mudah, karena setiap Anggota tim dapat secara Real-Time dan bersamaan melakukan kontribusi dan perubahan hanya dengan mengeklik link sharing. Dengan Google doc ketua Tim dapat dengan mudah melihat kontribusi tim dan memberikan masukan, dan hasil Doc. secara otomatis akan di save di Google Drive pembuat. Url :  https://docs.google.com

Tampilan:

  1. Google Sheet

Sama seperti Google Doc, hanya saja Web-Service ini menyerupai Microsoft Excel.  Di Web-Service ini User dapat menggunakan fitur-fitur yang ada di Microsoft Excel, seperti mengganti Format Currency, Percent, Function  ( =Sum, =Average, =If, DLL), Auto Fill,  DLL.
Dengan menggunakan Google Sheets, Anggota tim dapat mempermudah pengerjaan tugas yang menggunakan excel. Url : https://docs.google.com/spreadsheets/

Tampilan:

     3. Google Slides

Merupakan Web-Service Google yang menyerupai Microsoft Power Point. Web-Service ini menawarkan beberapa fitur pembuatan PPT walaupun tidak secanggih Microsoft Power Point (dalam hal animasi, transisi, efek dan desain).
Google Slides dapat dijadikan andalan jika Tim ingin membuat presentasi yang simple, tapi bagus. Sama dengan Web-Service google lainya, Google Slides juga memungkinkan setiap Anggota tim melakukan penambahan dan perubahan pada slides secara Real-Time dan bersamaan. Url: https://docs.google.com/presentation/

Tampilan:

     4. Google Hangout

Google Hangout membuat kerja kelompok menjadi lebih mudah, karena selain dia mempunyai fitur Video Chat, dia juga mempunyai fitur yang sangat berguna, yaitu Screen-Share (yaitu fitur untuk membagikan layar desktop kita secara real-time). Google Hangout memungkinkan Anggota tim untuk bekerja di rumahnya seakan-akan bekerja dalam 1 tempat (dengan menggunakan fitur Screen-Share). Dengan fitur ini ketua kelompok dapat dengan mudah mengarahkan, dan melihat hasil kerja setiap anggota tim.

Url : https://hangouts.google.com/?hl=id

Tampilan:

Dengan menggunakan Web-Service tersebut, kita dapat mengerjakan Tim Assignment/Project dengan lebih mudah dan memungkinkan kita untuk memikirkan strategi-strategi apa yang harus dilakukan untuk membuat suatu perkerjaan lebih mudah.

Dimas Gustino