School of Information Systems

DECISION MAKING

            Kehidupan manusia dalam masyarakat tidak pernah terlepas dari mengambil sebuah keputusan, karena manusia pasti akan dihadapkan terhadap banyak pilihan. Pengambilan keputusan yang salah dapat menimbulkan dampak bagi kehidupan manusia kedepannya. Ada beberapa teknik yang digunakan untuk dapat mengambil keputusan yang baik. Menurut Hasan (2002: 9) Keputusan sendiri merupakan hasil pemecahan masalah yang harus dapat menjawab pertanyaan tentang apa yang dibicarakan dalam perencanaan. Keputusan dapat berupa tindakan terhadap pelaksanaan yang sangat menyimpang dari rencana semula.

            Pengambilan keputusan adalah studi tentang mengidentifikasi dan memilih alternatif berdasarkan nilai-nilai dan preferensi dari pembuat keputusan. Membuat keputusan menyiratkan bahwa ada alternatif pilihan untuk dipertimbangkan, dan dalam kasus seperti itu kita ingin tidak hanya untuk mengidentifikasi sebanyak alternatif ini mungkin tetapi untuk memilih salah satu yang paling sesuai dengan tujuan kita, tujuan, keinginan, nilai-nilai, dan sebagainya. (Harris, 1980)

  • Pendekatan Decision Making

Menurut (Adair, 2007) Dalam pengambilan keputusan ada semacam kerangka sederhana dari lima langkah atau fase. Pikirkan lebih sebagai proses spiral, seperti di atas:

  1. Define objective

Define objective ( mendefinisikan tujuan ) sangat penting dalam pengambilan keputusan. Menuliskan tujuan dan melihat secara tertulis dapat membantu untuk mencapai kejelasan yang diperlukan.

  1. Collect information

Collect information ( mengumpulkan informasi ) yang relevan melibatkan survei informasi yang tersedia dan kemudian mengambil langkah – langkah untuk memperoleh informasi yang kurang tapi relevan dengan materi.

  1. Develop options

Untuk menghasilkan opsi yang layak, kita harus dapat bergerak secara sistematis dari sejumlah kemungkinan.

  1. Evaluate and decide

Dalam membuat keputusan, kriteria keberhasilan yang dipilih ikut digunakan.Hal ini berguna untuk toak ukur ke dalam kriteria. Selain itu kita juga harus menilai resiko yang terlibat.

  1. Implement

Melaksanakan dan mengevaluasi keputusan haris dilihat sebagai bagian dari proses keseluruhan.

  1. Monitor consequences

Memantau konsekuensi yang terjadi pada saat mengambil keputusan.

  1. Sense effects

Jika memiliki semua informasi yang diperlukan, maka pemikiran akan dengan  mudah melalui titik keputusan.

Sumber:

Hasan, M. I. (2002). Pokok-pokok Materi Teori Pengambilan Keputusan. Jakarta: Ghalia Indonesia. Retrieved from http://pbsabn.lecture.ub.ac.id/2012/05/keputusan-decision/

Erika Pranoto